Diabetes adalah suatu penyakit di mana kadar gula sederhana (glukosa) di dalam darah tinggi karena tubuh tidak dapat melepaskan atau menggunakan insulin secara cukup.
Banyak orang yang masih mengganggap penyakit diabetes merupakan penyakit orang tua atau penyakit yang hanya timbul karena faktor keturunan. Padahal, setiap orang dapat mengidap diabetes, baik tua maupun muda, termasuk Anda. Namun, yang perlu anda pahami adalah anda tidak sendiri.
Sangat disayangkan bahwa banyak penderita diabetes yang tidak menyadari dirinya mengidap penyakit yang lebih sering disebut penyakit gula atau kencing manis. Hal ini mungkin disebabkan minimnya informasi di masyarakat tentang diabetes terutama gejala-gejalanya.
Sebagian besar kasus diabetes adalah diabetes tipe 2 yang disebabkan faktor keturunan. Tetapi faktor keturunan saja tidak cukup untuk menyebabkan seseorang terkena diabetes karena risikonya hanya sebesar 5%. Ternyata diabetes tipe 2 lebih sering terjadi pada orang yang mengalami obesitas alias kegemukan akibat gaya hidup yang dijalaninya.
Banyak jenis obat dan terapi yang sudah muncul di dunia kedokteran dan juga tradisional. Berikut adalah salah satu tips mengobati penyakit diabetes dengan bahan telur ayam kampung.Seorang mantan pengidap diabetes Nur (50), pegawai Pengadilan Negeri Malang menceritakan pengalamannya kepada Shakti FM, Kamis (25/09), diatas kereta Gajayana dari Malang menuju Yogyakarta.
Setelah beberapa tahun mengidap sakit diabetes, yang disertai penurunan berat badan yang sangat cepat, Nur mendapatan tips mengobati penyakitnya dari seorang warga negara Jepang. Berikut penuturannya.
Bahan :
1. 2 botol cuka Apel Import ( Vinegar Aple) ukuran kaleng coca cola
2. 3 butir telur ayam kampung
3. madu
4. air putih secukupnya
Cara membuat :
- Tuangkan vinegar apel ke dalam wadah ( non logam )
- redam 3 buah telur ayam kampung ( bersama cangkagnya ) yang telah dicuci selama 42 jam didalam vinegar apel
- setelah 42 jam direndam, cangkang telur akan hancur, kemudian keluarkan seluruh isi telur dari pigmen ( kulit ari ) aduk sampai rata dengan vinegar apel.
Cara minum :
- minum sebanyak 2 sendok makan setiap pagi bangun tidur sebelum makan apapun, campur dengan madu secukupnya, dan air putih satu gelas. Usahakan setelah minum obat ini langsung sikat gigi, atau untuk lebih amannya minum menggunakan sedotan.
- minum sebanyak 4 sendok makan sebelum tidur, campuran sama seperti diatas. Usahakan setelah minum sikat gigi atau, untuk lebih amannya minum menggunakan sedotan. Dan jangan makan apapun sampai anda tertidur.
Demikian tips untuk mengobati penyakit diabetes, semoga bermanfaat.(epa)
Rabu, 15 Oktober 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar